TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 14:4

Konteks
14:4 Oleh sebab itu berbicaralah kepada mereka dan katakan: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Setiap orang dari kaum Israel yang menjunjung berhala-berhalanya dalam hatinya dan menempatkan di hadapannya batu sandungan yang menjatuhkannya ke dalam kesalahan, lalu datang menemui nabi--Aku, TUHAN sendiri akan menjawab dia oleh karena berhala-berhalanya yang banyak itu,

Yehezkiel 14:7-8

Konteks
14:7 Karena setiap orang, baik dari kaum Israel maupun dari orang-orang asing g  yang tinggal di tengah-tengah Israel, yang menyimpang dari pada-Ku 1  dan menjunjung berhala-berhalanya dalam hatinya dan menempatkan di hadapannya batu sandungan, h  yang menjatuhkannya ke dalam kesalahan, lalu datang menemui nabi untuk meminta petunjuk i  dari pada-Ku baginya--Aku, TUHAN sendiri akan menjawab dia. 14:8 Aku sendiri akan menentang j  orang itu dan Aku akan membuat dia menjadi lambang k  dan kiasan l  dan melenyapkannya dari tengah-tengah umat-Ku. Dan kamu akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN. m 

Ulangan 13:1-10

Konteks
13:1 Apabila di tengah-tengahmu muncul seorang nabi b  atau seorang pemimpi, c  dan ia memberitahukan kepadamu suatu tanda atau mujizat, 13:2 dan apabila tanda d  atau mujizat yang dikatakannya kepadamu itu terjadi, dan ia membujuk: Mari kita mengikuti allah e  lain, yang tidak kaukenal, dan mari kita berbakti kepadanya, 13:3 maka janganlah engkau mendengarkan perkataan nabi 2  f  atau pemimpi g  itu; sebab TUHAN, Allahmu, mencoba h  kamu untuk mengetahui, apakah kamu sungguh-sungguh mengasihi i  TUHAN, Allahmu, dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu. 13:4 TUHAN, Allahmu, harus kamu ikuti, j  kamu harus takut k  akan Dia, kamu harus berpegang pada perintah-Nya, suara-Nya harus kamu dengarkan, kepada-Nya harus kamu berbakti dan berpaut. l  13:5 Nabi atau pemimpi itu haruslah dihukum mati, m  karena ia telah mengajak murtad n  terhadap TUHAN, Allahmu, yang telah membawa kamu keluar dari tanah Mesir dan yang menebus engkau dari rumah perbudakan--dengan maksud untuk menyesatkan engkau dari jalan yang diperintahkan TUHAN, Allahmu, kepadamu untuk dijalani. Demikianlah harus kauhapuskan yang jahat o  itu dari tengah-tengahmu. 13:6 Apabila saudaramu laki-laki, anak ibumu, atau anakmu laki-laki atau anakmu perempuan atau isterimu sendiri atau sahabat karibmu membujuk p  engkau diam-diam, katanya: Mari kita berbakti kepada allah q  lain yang tidak dikenal olehmu ataupun oleh nenek moyangmu, 13:7 salah satu allah bangsa-bangsa sekelilingmu, baik yang dekat kepadamu maupun yang jauh dari padamu, dari ujung bumi ke ujung bumi, 13:8 maka janganlah engkau mengalah r  kepadanya dan janganlah mendengarkan dia. Janganlah engkau merasa sayang s  kepadanya, janganlah mengasihani dia dan janganlah menutupi salahnya, 13:9 tetapi bunuhlah t  dia! Pertama-tama tanganmu u  sendirilah yang bergerak untuk membunuh dia, kemudian seluruh rakyat. 13:10 Engkau harus melempari dia dengan batu, sehingga mati, karena ia telah berikhtiar menyesatkan v  engkau dari pada TUHAN, Allahmu, yang telah membawa engkau keluar dari tanah Mesir, dari rumah perbudakan.

Ulangan 17:2-7

Konteks
Hukuman mati untuk penyembah berhala
17:2 "Apabila di tengah-tengahmu di salah satu tempatmu yang diberikan kepadamu oleh TUHAN, Allahmu, ada terdapat seorang laki-laki atau perempuan yang melakukan apa yang jahat di mata TUHAN, Allahmu, dengan melangkahi perjanjian-Nya, k  17:3 dan yang pergi beribadah kepada allah l  lain dan sujud menyembah kepadanya, atau kepada matahari m  atau bulan atau segenap tentara langit, n  hal yang telah Kularang o  itu; 17:4 dan apabila hal itu diberitahukan atau terdengar kepadamu, maka engkau harus memeriksanya baik-baik. Jikalau ternyata benar p  dan sudah pasti, bahwa kekejian itu dilakukan di antara orang Israel, q  17:5 maka engkau harus membawa laki-laki atau perempuan yang telah melakukan perbuatan jahat itu ke luar ke pintu gerbang, kemudian laki-laki atau perempuan itu harus kaulempari dengan batu sampai mati. r  17:6 Atas keterangan dua atau tiga orang saksi s  haruslah mati dibunuh orang yang dihukum mati; atas keterangan satu orang saksi saja janganlah ia dihukum mati. 17:7 Saksi-saksi itulah yang pertama-tama menggerakkan tangan mereka untuk membunuh t  dia, kemudian seluruh rakyat. u  Demikianlah harus kauhapuskan yang jahat v  itu 3  dari tengah-tengahmu."

Yeremia 6:14-15

Konteks
6:14 Mereka mengobati luka umat-Ku dengan memandangnya ringan, katanya: Damai sejahtera! Damai sejahtera!, tetapi tidak ada damai sejahtera 4 . y  6:15 Seharusnya mereka merasa malu, sebab mereka melakukan kejijikan; tetapi mereka sama sekali tidak merasa malu dan tidak kenal noda mereka. z  Sebab itu mereka akan rebah di antara orang-orang yang rebah; mereka akan tersandung jatuh pada waktu Aku menghukum a  mereka, firman TUHAN."

Yeremia 8:11-12

Konteks
8:11 Mereka mengobati luka puteri umat-Ku dengan memandangnya ringan, katanya: Damai sejahtera! Damai sejahtera!, tetapi tidak ada damai sejahtera. f  8:12 Seharusnya mereka merasa malu g , sebab mereka melakukan kejijikan; tetapi mereka sama sekali tidak merasa malu 5  dan tidak kenal noda mereka. Sebab itu mereka akan rebah di antara orang-orang yang rebah, mereka akan tersandung jatuh pada waktu mereka dihukum, h  firman TUHAN. i 

Yeremia 14:15

Konteks
14:15 Sebab itu beginilah firman TUHAN mengenai para nabi yang bernubuat demi nama-Ku, padahal Aku tidak mengutus mereka, dan yang berkata: Perang dan kelaparan tidak akan menimpa negeri ini--:Para nabi itu sendiri akan habis mati f  oleh perang dan kelaparan! g 

Wahyu 19:19-21

Konteks
19:19 Dan aku melihat binatang b  itu dan raja-raja di bumi c  serta tentara-tentara mereka telah berkumpul untuk melakukan peperangan 6  melawan Penunggang kuda d  itu dan tentara-Nya. 19:20 Maka tertangkaplah binatang itu dan bersama-sama dengan dia nabi palsu, e  yang telah mengadakan tanda-tanda 7  f  di depan matanya, g  dan dengan demikian ia menyesatkan h  mereka yang telah menerima tanda dari binatang i  itu dan yang telah menyembah patungnya. j  Keduanya dilemparkan hidup-hidup ke dalam lautan api k  yang menyala-nyala oleh belerang. l  19:21 Dan semua orang lain dibunuh 8  dengan pedang, m  yang keluar dari mulut Penunggang kuda n  itu; dan semua burung o  kenyang oleh daging mereka.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[14:7]  1 Full Life : MENYIMPANG DARI PADA-KU.

Nas : Yeh 14:7

Orang percaya yang meninggalkan Allah untuk mengejar kehidupan yang berdosa dan amoral sambil mencari juga ketenangan religius, kepastian dan bimbingan Allah, telah menjadikan Dia musuh mereka (ayat Yeh 14:8); Ia akan menghakimi dan menghukum orang semacam itu. Mereka seharusnya bertobat dan meninggalkan kehidupan berdosa mereka atau meninggalkan persekutuan orang percaya

(lihat cat. --> 1Kor 5:5;

lihat cat. --> 1Kor 11:27).

[atau ref. 1Kor 5:5; 11:27]

[13:3]  2 Full Life : JANGANLAH ENGKAU MENDENGARKAN PERKATAAN NABI.

Nas : Ul 13:3

Dasar dari hubungan orang percaya dengan Tuhan ialah kesetiaan kepada Allah dan firman yang telah dinyatakan-Nya (Ul 8:3). Ayat Ul 13:1-5 mengajarkan bahwa pencobaan untuk mengurangi pengabdian kepada Allah kadang-kadang akan datang dari mereka yang tampaknya rohani. Berikut terdapat beberapa implikasi untuk kehidupan kita sebagai orang percaya.

  1. 1) Allah kadang-kadang akan menguji kesungguhan kasih dan penyerahan kita kepada Dia dan Firman-Nya (bd. Ul 8:2).
  2. 2) Kadang-kadang Allah menguji kita dengan membiarkan munculnya orang-orang di antara umat-Nya yang mengatakan berbicara atas nama-Nya dan disertai dengan "tanda atau mukjizat" (ayat Ul 13:1-2). Orang semacam itu mungkin berbicara dengan pengurapan besar, bernubuat dengan tepat tentang masa depan, dan melakukan mukjizat, tanda, dan hal ajaib. Akan tetapi, pada saat bersamaan mereka bisa memberitakan injil yang bertentangan dengan penyataan Alkitab, menambah kepada Firman Allah atau menguranginya (bd. Ul 4:2; 12:32). Jikalau kita mengikuti para pemimpin palsu ini, kita akan dijauhkan dari kesetiaan mutlak kepada-Nya dan Firman-Nya yang terilhamkan (ayat Ul 13:5).
  3. 3) PB juga mengingatkan bahwa nabi-nabi palsu dan guru-guru palsu akan sangat memutarbalikkan Injil Kristus pada hari-hari terakhir. Orang percaya harus bertekad untuk setia kepada penyataan Allah tertulis yang terdapat dalam Alkitab. Keabsahan pelayanan dan ajaran seseorang jangan dievaluasi hanya dengan bakat berkhotbah, kuasa untuk bernubuat, mengadakan mukjizat, atau jumlah orang yang ditobatkan; patokan-patokan semacam itu akan makin tidak bisa diandalkan menjelang akhir zaman. Tolok ukur kebenaran harus senantiasa Firman Allah yang tidak ada salahnya

    (lihat art. GURU-GURU PALSU; dan

    lihat art. PENGILHAMAN DAN KEKUASAAN ALKITAB).

[17:7]  3 Full Life : KAU HAPUSKAN YANG JAHAT ITU.

Nas : Ul 17:7

Bangsa Israel diperintahkan untuk memelihara kesucian mereka dengan menyingkirkan dari antara mereka orang-orang yang hidupnya fasik dan melanggar perjanjian. PB juga menuntut bahwa jemaat mendisiplinkan anggotanya yang berdosa dan mengucilkan mereka yang terus hidup di dalam dosa dan kebejatan (bd. Mat 18:15-17; 1Kor 5:1-13; 2Kor 2:6-7).

[6:14]  4 Full Life : TIDAK ADA DAMAI SEJAHTERA.

Nas : Yer 6:14

Para nabi palsu sedang memberitakan keamanan palsu; daripada memperingatkan bangsa itu tentang hukuman yang akan datang dan perlunya pertobatan, mereka mengatakan bahwa tidak ada yang perlu dikhawatirkan.

[8:12]  5 Full Life : MEREKA SAMA SEKALI TIDAK MERASA MALU.

Nas : Yer 8:12

Bangsa itu telah mencapai tahap kemurtadan di mana mereka tidak akan pernah bertobat; semua rasa malu dan penyesahan akan dosa sudah sirna. Hukuman mereka hanya menanti hari kedatangan Allah. Gereja-gereja dewasa ini mencapai tingkat kemurtadan yang sama ketika menolak firman Allah dan melakukan dosa-dosa keji seperti yang dilukiskan Paulus dalam Rom 1:24-32

(lihat cat. --> Rom 1:27).

[atau ref. Rom 1:27]

[19:19]  6 Full Life : MELAKUKAN PEPERANGAN.

Nas : Wahy 19:19

Dalam persiapan untuk peperangan ini, melalui perantaraan roh-roh setan, Allah akan menghimpunkan bangsa-bangsa untuk berkumpul di sekitar Harmagedon

(lihat cat. --> Wahy 16:16;

[atau ref. Wahy 16:16]

Yoel 3:2; Zef 3:8; Za 14:2-3).

  1. 1) Peperangan ini akan berakhir segera dengan pembinasaan antikristus dan semua orang fasik (ayat Wahy 19:19-21).
  2. 2) Hukuman Allah tidak hanya meliputi pasukan-pasukan yang berhimpun tetapi juga meluas sampai ke seluruh dunia. (Yer 25:29-33).

[19:20]  7 Full Life : NABI PALSU ... TANDA-TANDA.

Nas : Wahy 19:20

Yohanes menggambarkan lagi nabi palsu itu dengan suatu ciri yang mencolok; ia memperdaya banyak orang dengan mengadakan tanda-tanda ajaib (bd. Wahy 13:13-15; bd. 2Tes 2:9-10). Kesimpulannya jelas sekali: pada hari-hari terakhir, mereka yang berusaha bertahan dalam kesetiaan kepada Kristus dan perintah-perintah-Nya (bd. Wahy 14:12) tidak boleh melandaskan penilaian mereka terhadap kebenaran semata-mata atas keberhasilan atau mukjizat-mukjizat. Dengan sungguh-sungguh Tuhan sendiri memperingatkan, "Sebab Mesias-Mesias palsu dan nabi-nabi palsu akan muncul dan mereka akan mengadakan tanda-tanda yang dahsyat dan mukjizat-mukjizat, sehingga sekiranya mungkin, mereka menyesatkan orang-orang pilihan juga" (Mat 24:24;

lihat art. KESENGSARAAN BESAR)

[19:21]  8 Full Life : SEMUA ORANG LAIN DIBUNUH.

Nas : Wahy 19:21

Allah membinasakan orang-orang fasik di seluruh muka bumi (lih. Yer 25:29-33). Karena itu, tidak ada orang yang tidak selamat atau tidak benar akan masuk kerajaan seribu tahun Allah (Wahy 20:4). Selama masa kesengsaraan itu, Injil telah diberitakan dengan memadai oleh para malaikat dari angkasa kepada setiap orang yang hidup di atas bumi. Orang-orang yang menolak kebenaran ditimpa "kesesatan ... yang menyebabkan mereka percaya akan dusta, supaya dihukum semua orang yang tidak percaya akan kebenaran dan yang suka kejahatan" (2Tes 2:11-12). Perhatikanlah bahwa orang-orang yang tidak benar "tidak akan mewarisi kerajaan Allah" (1Kor 6:9-11; bd. Gal 5:19-21). Mereka akan dipisahkan dari orang-orang benar setelah Kristus datang kembali dalam kemuliaan dan akan diserahkan kepada hukuman yang kekal (Mat 25:31-46).



TIP #05: Coba klik dua kali sembarang kata untuk melakukan pencarian instan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA